GOPOS.ID, KOTA GORONTALO – Pemerintah Kota Gorontalo tercepat dalam melakukan pengurusan kenaikan pangkat Aparatur Sipil Negara (ASN).
Hal ini terungkap saat kegiatan penyerahan Dokumen Nota Pertimbangan Teknis Kenaikan Pangkat PNS Periode 1 April 2022 oleh Kepala Kantor Regional XI BKN Manado, Dedi Herd kepada Wakil Walikota Gorontalo, Ryan Kono di Aston Hotel Kota Gorontalo, Kamis (10/3/2022).
Kepala BKPP Kota Gorontalo, Ben Idrus mengungkapkan dalam kegiatan rapat koordinasi teknis kepegawaian yang dilaksanakan oleh Regional XI Manado ini yakni melakukan penyerahan hasil pertimbangan teknis kenaikan pangkat untuk periode 1 April.
“Hal ini yang sebagaimana biasa kita ketahui dalam satu tahun ada dua kali kenaikan pangkat, April dan Oktober 2022 tidak di sangka respon Kota Gorontalo sangat cepat, yang sekaligus membuat Kota Gorontalo tercepat dalam melakukan kepengurusan kenaikan pangkat,” ungkapnya.
Baca Juga:Â Jokowi Lantik Bambang Susantono Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara
Lanjutnya, Kota Gorontalo karena tercepat dalam melaksanakan pengurusan pangkat terhadap ASNnya maka dalam hal ini Kepala Regional XI Manado juga ikut memberikan apresiasi.
“Dengan adanya kegiatan penyerahan dokumen ini kepada dalam hal ini Wali Kota Gorontalo maka ini adalah sebuah hal yang bagus untuk para ASN di Gorontalo dalam percepatan kenaikan pangkat,’ tutupnya. (Putra/Gopos)