GOPOS.ID, GORONTALO – Kantor Imigrasi Kelas I TPI Gorontalo berperan sebagai narasumber dalam kegiatan Koordinasi Teknis Layanan Jamaah Haji di Embarkasi Haji Antara (EHA) Gorontalo yang berlangsung pada hari ini, Senin, 12 Mei 2025. Bertempat di Asrama Haji Gorontalo, kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kelancaran proses pemberangkatan jamaah haji melalui koordinasi lintas sektor.
Dalam kesempatan ini, Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Gorontalo yang diwakili oleh Kepala Seksi Lalu Lintas Keimigrasian, Agustinus Wahyudi Indaryono, menyampaikan materi bertajuk “Implementasi Layanan Keimigrasian Bagi Jamaah Haji Gorontalo”. Beliau menekankan pentingnya menjaga paspor para jamaah agar tidak rusak atau hilang, karena hal tersebut dapat menghambat proses keberangkatan maupun kepulangan jamaah. Jika terjadi kehilangan paspor di Tanah Suci, beliau juga menjelaskan prosedur pembuatan Surat Perjalanan Laksana Paspor (SPLP) di KJRI Jeddah sebagai solusi jika paspor mengalami kerusakan/kehilangan sehingga tidak dapat digunakan.
Selain itu, Agustinus juga mengingatkan para jamaah untuk mematuhi aturan keimigrasian agar tidak menghadapi kendala administratif selama di Arab Saudi. Dengan koordinasi yang solid antara pihak imigrasi dan instansi terkait, diharapkan pelayanan keimigrasian bagi jamaah haji dapat berlangsung tertib dan lancar.
Koordinasi teknis ini merupakan wujud sinergi lintas sektor dalam memfasilitasi keberangkatan jamaah haji asal Gorontalo. Kepala Seksi Lalu Lintas Keimigrasian Kantor Imigrasi Gorontalo, Agustinus Wahyudi Indaryono, mengapresiasi kerja sama dari semua pihak, termasuk tim medis, Bea Cukai, dan pengelola bandara, dalam mendukung kelancaran pemberangkatan haji.
Dengan adanya kolaborasi yang baik antarinstansi, diharapkan jamaah calon haji dari Gorontalo dapat menjalankan ibadah dengan aman dan lancar, serta terhindar dari kendala administratif dan teknis selama proses embarkasi maupun kepulangan. (Putra/Gopos)