GOPOS.ID, TOMILITO – Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Gorontalo Utara, AKBP Andik Gunawan mengungkapkan bahwa program jumat curhat bisa dijadikan sebagai wadah bagi masyarakat.
Hal itu diungkapkannya di hadapan masyarakat saat menggelar kegiatan jumat curhat di Desa Milango, Tomilito, Kabupaten Gorontalo, Jumat (18/8/2028).
“Besar harapan kami dengan adanya program jumat curhat ini, bisa menjadi wadah untuk masyarakat dalam menyampaikan berbagai keluhan,” kata Kapolres.
Kapolres mengatakan ketika program tersebut dijadikan suatu wadah. Maka setidaknya bisa memperbaiki kinerja dan kemajuan institusi Polri, khusunya Polres Gorontalo Utara.
“Insya Allah dengan adanya program jumat curhat bisa memperbaiki kinerja kita sebagai penegak hukum di Gorontalo Utara,” ujar Kapolres. (Isno/gopos)