GOPOS.ID, GORONTALO – Menteri Keuangan Republik Indonesia, Sri Mulyani Indrawati, kembali menyoroti gaya hidup mewah para pejabat pajak. Kekinian Sri Mulyani meminta komunitas motor gede (moge) yang dibentuk Direktorat Jendral Pajak (DJP) agar dibubarkan.
Adapun komunitas moge yang dibentuk Ditjen Pajak adalah Belasting Rijder DJP. Nama klub ini berasal dari Bahasa Belanda yang terdiri Belasting (pajak sementara) dan Rijder (Pengendara).
Sri Mulyani meminta komunitas moge dibubarkan setelah beredar foto di sejumlah media, Dirjen Pajak Kemenkeu, Suryo Utomo, mengendarai Moge bersama komunitas Belasting Rijder DJP.
“Meminta agar klub BlastingRijder DJP dibubarkan. Hobi dan gaya hidup mengendarai Moge menimbulkan persepsi negatif masyarakat dan menimbulkan kecurigaan mengenai sumber kekayaan para pegawai DJP,” tegas Sri Mulyani dalam akun istragramnya.
Lebih lanjut Sri Mulyani menyampaikan agar Dirjen Pajak menjelaskan dan menyampaikan ke masyarakat/publik jumlah harta kekayan. Dari mana sumbernya seperti yang dilaporkan pada LHKPN (Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN).
“Bahkan apabila Moge tersebut diperoleh dan dibeli dengan uang halal dan gaji resmi; mengendarai dan memamerkan Moge bagi Pejabat/Pegawai Pajak dan Kemenkeu telah melanggar azas kepatutan dan kepantasan publik,” tegas peraih penghargaan Menteri Keuangan Terbaik di Dunia itu.(adm-02/gopos)