GOPOS.ID, GORONTALO – Keputusan Ramli Anwar untuk ikut meramaikan bursa pencalonan Wali Kota Gorontalo 2024 menjadi sebuah harapan baru bagi masyarakat Kota Gorontalo. Yakni hadirnya pemimpin masa depan yang energik, visioner, dan merakyat.
Harapan ini tersemat terhadap diri Ramli Anwar. Pria yang akrab disapa Haji Ramli ini dipercaya mampu mewujudkan aspirasi sekaligus harapan masyarakat Kota Gorontalo akan hadirnya pemimpin muda yang energik, visioner, dan merakyat.
Kepercayaan itu tentunya bukan datang begitu saja. Gagasan dan ide cemerlang dalam menata Kota Gorontalo ke depan yang ditunjang pengalaman serta kapabilitas diri membuat banyak masyarakat Kota Gorontalo percaya dengan Haji Ramli.
Selain itu kepercayaan masyarakat juga datang dari Haji Ramli yang dinilai merupakan sosok aspiratif. Penilaian tersebut salah satunya didasarkan pada perjalanan Haji Ramli ketika duduk di kursi legislatif Kota Gorontalo.
Pria yang sekarang berusia 43 tahun ini terkenal getol memperjuangkan aspirasi masyarakat. Mulai dari hal-hal yang berkaitan dengan pelayanan dasar, hingga penyediaan infrastruktur umum.
“Kami rasa dengan kehadiran Haji Ramli bisa menjawab apa keinginan masyarakat Kota Gorontalo. Terutama dalam hal perubahan yang menjadi harapan kita selama ini,” ucap salah satu warga Kota Gorontalo
Ia menyebut sosok seperti dia (Haji Rami) patut didukung dalam bursa pencalonan Wali Kota Gorontalo 2024 mendatang. Sebab, selain merakyat dan sederhana, Haji Ramli juga memiliki kepribadian yang baik.
“Insya Allah kami akan mendukung. Intinya kami masyarakat inginkan sosok yang mampu membawa perubahan untuk Kota Gorontalo,” harapnya. (isno/gopos)