GOPOS.ID, GORONTALO – Pendaftaran Mahasiswa Baru (PMB) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) jalur mandiri akan dibuka pada tanggal 17 Agustus 2020.
Pendaftaran jalur mandiri ini, ditutup pada tanggal 21 Agustus untuk jalur prestasi unggul dan tanggal 27 Agustus untuk jalur ujian tertulis berbasis komputer (UTBK), yang terdapat dalam surat edaran tentang penyesuaian kegiatan akademik semester ganjil tahun ajaran 2020-2021.
Untuk jalur prestasi unggul sendiri, akan dilakukan seleksi pada tanggal 24 Agustus, lalu diumumkan pada 26 Agustus. Sedangkan jalur UTBK akan diseleksi pada 3 sampai 5 September dan akan diumumkan pada 7 September 2020.
Hal ini, dibenarkan oleh Humas PMB UNG, Wahid Usulu, bahwa keputusan tersebut tercantum dalam surat edaran Wakil Rektor Bidang Akademik, Nomor: 2072/UN47.I/EP/2020 yang menyatakan bahwa PMB UNG jalur mandiri akhirnya dibuka, setelah melalui berbagai pembahasan terhadap situasi yang ada.
“Dengan keputusan tersebut, PMB Jalur Mandiri UNG resmi di buka,” ujarnya pada gopos.id.
Dirinya menambahkan bahwa segala persiapan dalam pengoperasian kembali kampus UNG sementara dilakukan hingga saat ini. Termasuk proses penerimaan mahasiswa baru yang dipersiapkan terus menerus sehingga mampu menyesuaikan dengan situasi yang ada.
“Ini sesuai dengan arahan dirjen Dikti Kemendikbud dan Ketua Majelis Rektor PTN Indonesia, untuk mengurangi resiko penyebaran infeksi Covid-19 dan mengutamakan keselamatan,” tutup Wahidin. (Aldy/gopos)