GOPOS.ID, GORONTALO – Perayaan Dies Natalis (Hari Lahir) ke-22 Taman Kanak-kanak dan ke-14 Kelompok Belajar (TK-KB) Damhil, DWP Universitas Negeri Gorontalo (UNG), berlangsung meriah. Puncak perayaan diwarnai dengan pawai oleh siswa TK dan KB Damhil UNG, Jumat (6/9/2019).
Pawai perayaan Dies Natalies TK-KB Damhil UNG berlangsung di depan kampus UNG. Para siswa TK dan KB tampil berbaris rapi dan berjalan beriringan. Keceriaan mewarnai jalannya pawai.
Selepas pelaksaan pawai, kegiatan perayaan dies natalis dilanjutkan dengan pelepasan balon serta pemotongan kue ulang tahun.
Pembina TK Damhil UNG, Prof.Evi Hulukati, mengaku bangga dengan keberadaan TK Damhil. Dari awal perjalanan hingga memasuki usia ke 22 tahun, TK Damhil telah menunjukkan perkembangan yang signifikan.
“Saya selalu turun ke lapangan dan menilai TK yang ada di Gorontalo. Alhamdulillah TK Damhil saat ini termasuk sebagai TK yang terbaik di Gorontalo,” ujar Guru Besar UNG itu.
Baca juga: Batas Usia Pelamar CPNS Dinaikkan Jadi 40 Tahun
Sebelumnya, Kepala TK Damhil UNG, Hasni Mohammad,S.Pd.,Kons menyampaikan, perayaan Dies Natalis ke-22 TK Damhil dan ke-14 KB Damhil UNG bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara para guru dengan orang tua. Dalam perayaan dies natalis dilaksanakan berbagai kegiatan.
“Ada lomba fashion show yang melibatkan para anak-anak, serta lomba Asmaul Husna oleh para orang tua,” kata Hasni Mohammad.
Lebih lanjut Hasni Mohammad menyampaikan terima kasih atas dukungan serta peran serta orang tua anak-anak, dalam menyukseskan pelaksanaan perayaan dies natalis TK Damhil.
“Semoga ke depannya TK dan KB Damhil UNG semakin maju dan berkembang,” katanya.
Berikut perayaan puncak Dies Natalis TK-KB Damhil UNG:
(adm-02/gopos)