GOPOS.ID KOTA GORONTALO– Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) buat turnamen futsal se-Provinsi Gorontalo untuk memajukan Futsal Gorontalo agar lebih maju.
Ketua AFP Gorontalo, Jemmy Oli’i menyampaikan bahwa turnamen yang rencananya akan digelar 15-22 di Gor Nani Wartabone ini bertujuan untuk memajukan Futsal Gorontalo dan juga memantau bakat dari pemain-pemain yang ada.
“insyaallah pendaftaran kami buka tanggal 30 Mei-14 Juni, tujuannya agar futsal Gorontalo lebih maju dan para pemain juga mendapatkan pengalaman baru terutama anak-anak muda” Ucap Jemmy
Lebih Lanjut, Turnamen yang diberi nama Gubernur Cup itu dibuka untuk umum dan memiliki total hadiah sebesar 30.000.000 (tiga puluh juta) dan bagi tim yang ingin mendaftar membayar biaya pendaftaran Rp. 750.000
Setiap tim yang ingin mendaftar harus mengisi formulir, dan diizinkan membawa 12 pemain (Rama/Gopos)