GOPOS.ID, LIMBOTO – Kunjungan kerja Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo ke sekrerariat Partai Politik yang ada di Kabupaten Gorontalo dalam rangka menjalin komunikasi dan koordinasi antara Pemerintah Daerah dan Partai Politik kembali berlanjut. Bahkan kerja-kerja Nelson selama empat tahun membangun kabupaten Gorontalo mendapat pujian dari pimpinan dan kader gerindra, Selasa (19/11/2019).
Ketua Dewan Pimpinan Cabang Gerindra, Dudy Suganda Daud mengungkapkan sebagai Kepala Daerah, Nelson mencontohkan gaya berpolitik yang sehat. Selain itu, pria yang pernah mencalonkan diri sebagai cawabup kabupaten Gorontalo di tahun 2015 ini juga memuji pemerintahan Nelson Pomalingo.Â
“Pemerintahan Nelson ini sudah sangat terbukti mampu meningkatkan ekonomi masyarakat. Dalam masa empat tahun kita sudah bisa melihat dampa perubahan yang terjadi di ibu kota kabupaten, serta desa-desa terpencil lainnya. Ada perubahan yang terjadi,” ujarnya
Di tempat yang sama, kader Gerindra, Robin Bilondatu juga sangat mengapresiasi perubahan signifikan yang terjadi di Kabupaten Gorontalo. Khususnya wajah Ibu Kota Kabupaten. Robin juga menilai bahwa selama ini tidak ada sejarah sang petahana kalah diperiode kedua, sehingga sebagai kader partai dirinya mendorong gerindra untuk tidak salah dalam memilih figur.
“Tidak ada yang mau kalah, tobat jo pak pak ketua. Pilih saja siapa yang menurut kajian partai punya potensi untuk menang. Saya sendiri bukan ahli, tapi menurut saya pak nelson punya potensi yang cukup besar untuk menang,” ungkapnya
Lebih lanjut Mantan caleg dapil Pulubala ini juga mengungkapkan dirinya telah mempersiapkan orasi politik dalan kampanye apabila nelson melirik gerindra sebagai partai koalisi dalam pilkada 2020.
“Secara pribadi saya telah menyiapkan narasi yang akan saya sampaikan dalam orasi politik saat kampanye apabila nelson melirik gerinda sebagai partai koalisi ditahun 2020,” tutup Robin. (arif/gopos)