GOPOS.ID, GORONTALO – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Gorontalo terus memberikan perhatian bagi korban banjir. Mulai dari evakuasi saat bencana hingga pasca bencana meliputi pembersihan rumah dan penyediaan makanan siap saji.
Kepala BPBD Provinsi Gorontalo, Sumarwoto, mengatakan setelah situasi yang mulai membaik, masyarakat sudah kembali ke rumah. BPBD mendirikan dapur umum dengan stok makanan yang disediakan oleh pemerintah. langkah itu dilakukan karena situasi rumah yang masih belum bersih dari lumpur.
“Masyarakat memasak, kami sediakan bahannya,” ujarnya kepada gopos.id, Kamis (9/7/2020).
Dirinya juga telah menyiapkan langkah strategis untuk penanggulangan bencana dengan berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait. Seperti perbaikan tanggul-tanggul dan saluran air hingga pembuatan waduk, untuk menjaga lingkungan agar tetap baik dan mampu menahan air.
Kemudian perbaikan 800 hektare lingkungan yang rusak di Bulango Ulu dan perbaikan infrastruktur tanggul untuk menyangga air.
“Kalau ini tidak diperbaiki cepat, air akan melaju dari sana, dan menimpa masyarakat sekitar sungai,” kata Sumarwoto. (Aldy/gopos)