GOPOS.ID, GORONTALO – Mengawali tahun 2019, pemerintah daerah se provinsi Gorontalo melakukan aktivitasnya dengan apel perdana.
Tujuannya agar di awal tahun ini, pelayanan pemerintah terhadap masyarakat tetap berjalan, serta mengecek kehadiran dari masing-masing Aparatur Sipil Negera (ASN).
Untuk pemerintah provinsi Gorontalo, apel perdana berlangsung di rumah jabatan Gubernur Gorontalo yang dihadiri seluruh ASN di lingkungan Pemerintah provinsi Gorontalo. Pemerintah Kota Gorontalo, apel perdana berlangsung di lapangan Merdeka Kota Gorontalo serta Kabupaten Gorontalo di aula Kantor Bupati Gorontalo.
Masing-masing pimpinan daerah secara langsung memimpin upacara apel perdana bagi selurub ASN tersebut yang dihadiri wakil Gubernur/Bupati serta sekretaris daerah di masing-masing daerah.
Ada yang menarik di kabupaten Gorontalo, apel perdana dirangkaikan dengan pembacaan pernyataan sikap ‘ASN Hebat 2019’ oleh Panglima ASN Kabupaten Gorontalo Ir. Hadijah U Tayeb yang diikuti peserta apel.
Dimana dalam pernyataan sikap ASN Hebat 2018 berkomitmen untuk menunjung tinggi kode etik dan kode perilaku ASN; mematuhi ketentuan jam kerja; melaksanakan tugas dan fungsi dengan penuh tanggung jawab; menggunakan sarana kerja secara efektif dan efesien; meningkatkan profesional dan produktivitas; mengembangkan kompetensi sosial kultural; memperbaikai kualitas pelayanan publik.
Baca juga : Allhamdulillah, Imbauan Pemerintah Tidak Merayakan Malam Tahun Baru Dipatuhi
“ASN HEBAT 2019 artinya, (Humanis, Empati, Berdedikasi, Antipatif,)”.
Selain itu, pada kesempatan tersebut,Bupati Gorontalo Prof. Nelson Pomalingo menyerahkan piagam penghargaan kepada sejumlah ASN yang purna tugas.
“Capaian kinerja tahun 2018 diantaranya penurunan kemiskinan, peningkatan pendidikan, bidang kesehatan yang terus membaik, pengangguran terus menurun. Anggaran APBD terus mengalami kenaikan, sektor pertanian mengalami peningkatan, peternakan dan sebagainya. Walaupun ada beberapa bidang yang belum mengalami peningkatan akan tetapi ini akan terus diupayakan untuk naik tingkatannya,” ucap Nelson.
Disamping itu, pada tahun 2019 ini sumber daya manusia (SDM) dan ekonomi kreatif jadi prioritas. Di 2019 ini, Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo berkomitmen pemerintah daerah fokus membangun sumber daya manusia dan ekonomi kreatif. “Ini untuk dapat mempercepat pembangunan yang ada di daerah,” jelas Nelson.
Bupati Nelson berharap sektor pendidikan juga harus terus digenjot. Sektor pendidikan sangat memegang peranan penting dalam peningkatan sumber daya manusia.
“Karena dengan sumber daya manusia yang mumpuni,kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat dapat terwujud. Bukan saja sektor pendidikan tetapi sektor lain pun terus diperbaiki sehingga Kabupaten Gorontalo makin gemilang atau melampaui prestasi,” tandasnya. (adm-01)