GOPOS.ID, KWANDANG – Kapolres Gorontalo Utara (Gorut), AKBP Andik Gunawan, pimpin apel gelar pasukan operasi ketupat 2023. Apel tersebut diawali dengan pengecekan personel gabungan, di halaman Mapolres Gorontalo Utara, Senin (17/4/2023).
Kapolres menjelaskan apel gelar pasukan operasi ketupat 2023, secara serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia. Mulai dari tingkat Markas Besar (Mabes) Polri, hingga satuan kewilayahan.
“Apel gelar pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan operasi ketupat 2023. Kegiatan tersebut juga merupakan wujud sinergitas polri dengan stakeholder, terkait dalam rangka mengamankan mudik dan perayaan hari raya Idulfitri 1444 Hijryah,” ujar Kapolres saat memberi sambutan.
Dijelaskan bahwa kerja keras bersama pada pengamanan mudik tahun lalu, mendapat apresiasi dari masyarakat. Berdasarkan survei indikator periode 5 sampai dengan 10 Mei 2022, terdapat 73,8 persen masyarakat merasa puas atas kinerja pemerintah dalam penyelenggaraan penanganan arus mudik.
“Setidaknya penilaian positif tersebut harus menjadi pemicu semangat. Sehingga pengamanan mudik di 2023 ini, bisa dilaksanakan dengan baik dan maksimal,” harap Kapolres. (Isno/gopos)