GOPOS.ID, GORONTALO – Wakil Wali Kota Gorontalo, Ryan Kono, mengajak mahasiswa di Gorontalo dapat menciptakan peluang kerja dan lapangan pekerjaan. Cita-cita mahasiswa hendaknya tidak terpaku menjadi seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) saja, melainkan ada alternatif maupun dorongan untuk berwirausaha.
Ajakan ini disampaikan Ryan Kono saat menghadiri Pelantikan dan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Perguruan Tinggi (HIPMI-PT) di Ballroom Hotel Damhil, Kota Gorontalo, Selasa (20/9/2022).
“Pemerintah Kota Gorontalo sangat mendukung hadirnya para pelaku usaha baru. Baik skala kecil maupun menengah,” ujar Ryan Kono.
“Oleh karena itu mahasiswa ketika lulus nanti harus bisa menciptakan peluang kerja dan lapangan pekerjaan bagi orang lain. Mahasiswa jangan hanya berfokus atau bercita-cita menjadi ASN tapi juga harus bisa mempunyai plan kedua untuk bisa menjadi seorang pengusaha,” sambung Ryan Kono.
Dalam menjalankan usaha, lanjut Ryan Kono, salah satu yang dibutuhkan adalah jaringan. Oleh karena itu kehadiran HIPMI menjadi wadah bagi kalangan pengusaha untuk membangun dan mengembangkan jaringan.
“Menjadi pengusaha itu salah satu modal utamanya adalah pertemanan. Terutama, dalam hal jaringan,” ungkap Ryan Kono.(adm-02/gopos)