GOPOS.ID, KOTA GORONTALO – Â Penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kota Gorontalo 2023 memasuki tahap penyempurnaan rancangan awal kerja daerah. Penyempurnaan dilakukan melalui pembahasan yang melibatkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo.
Wali Kota Gorontalo, Marten Taha, menjelaskan penyusunan rancangan awal perangkat daerah tahun 2023, telah dibahas pada akhir tahun 2021. Proses penyusunan dimulai dari musyawarah tingkat kelurahan. Lalu berlanjut pada forum konsultasi rancangan awal RKPD, setelah itu disusul Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah (Musrenbangda) tingkat kecamatan dan Musrembang tingkat Kota Gorontalo. Penyusunan RKPD tahun 2023 dimulai sejak Desember 2021 hingga Januari 2022.
“Musrenbang tingkat kelurahan ada 619 usulan, Musrembang tingkat kecamatan sebanyak 326 ditambah dengan pokok-pokok pikiran anggota DPRD sebanyak 190. Forum konsultasi ini untuk menyelaraskan program dan kegiatan prioritas,” kata Marten dalam sambutannya saat menghadiri forum gabungan OPD Kota Gorontalo di Grand Q hotel, Senin (14/3/2022).
Wali Kota Gorontalo dua periode ini melanjutkan, penyusunan RKPD kota Gorontalo tahun 2023 memasuki tahap penyempurnaan.  Melalui forum diskusi tersebut penyelenggaraan pembangunan daerah tahun 2023 akan lebih terukur, terstruktur, terarah, dan mampu mampu menjawab isu-isu strategis dan permasalahan yang dihadapi Pemerintah dan masyarakat Kota Gorontalo.
“Saya mengajak semua pimpinan dan aparatur perangkat daerah serta seluruh stakeholder untuk berpikiran terbuka dan memiliki fisi misi kedepannya. Perangkat daerah harus mampu mengintegrasikan pembangunan lintas sektor terukur,” pungkasnya. (Sari/gopos)