GOPOS.ID, GORONTALO – Wali Kota Gorontalo, Marten Taha menegaskan Penelitian sangat berpengaruh besar dalam perkembangan kesejahteraan masyarakat.
Menurutnya penelitian dan pengembangan merupakan bagian yang tidak terpisahkan dalam perubahan sosial ekonomi yang dapat mempengaruhi pelaksanaan pembangunan.
“Baik dari segi sosial kemasyarakatan, politik, pendidikan, kesehatan maupun infrastruktur,” ucap Marten pada kegiatan seminar hasil penelitian Program Unggulan Kartu Sejahtera dalam mendukung Intensifikasi pembngunan kesejahteraan masyarakat di Kota Gorontalo oleh tim Peneliti UNHAS makasar di Grand Q Hotel, Jum’at (19/11/2021)
Baca juga: HUT Korpri, Dharma Wanita dan PGRI, Marten: Jadilah Garda Terdepan Membangun Daerah
Lebih lanjut Marten mengatakan sebuah daerah yang menginginkan tercapainya kesejahteraan masyarakat harus dapat menumbuhkan perencanaan berbasis pada penelitian.
“Penelitian dan pengembangan juga harus dapat berkontribusi penuh dalam menunjang penyelesaian permasalahan didaerah dalam bentuk kajian-kajian strategis,” ujarnya
“Misalnya merumuskan kegiatan untuk peningkatan efektivitas pembangunan yang holistik, intergratif, tematik dan spasial,” tambahnya
Baca juga: Â 50 Pelaku UMKM Kecipratan Bantuan Modal Dari Pemkot Gorontalo
Selain itu juga Litbang daerah juga dapat berperan dalam menyusun arah kebijakan strategis dalam pembangunan yang berkaitan dengan kerangka regulasi, kerangka kelembagaan dan evaluasi.
“Olehnya sangat penting bagi pemerintah mengetahui sejauh mana program kegiatan yang dicantumkan didalam dokumen-dokumen perencanaan dapat dirasakan langsung oleh masyarakat melalui survey penelitian,” pungkasnya (Ari/Gopos)