GOPOS.ID – Nama Ananda Enzo menjadi viral. Selain memiliki tampang ganteng, remaja berdarah keturunan Prancis-Indonesia ini berhasil lulus menjadi siswa Taruna Akademi Militer (Akmil) Magelang.
Sebagaimana diketahui, untuk menjadi siswa dan menjalani pendidikan di Akmil tak gampang. Kekuatan jasmani serta kemampuan intelektual menjadi hal yang dipertimbangkan dalam seleksi Taruna Akmil.
Walaupun tak mudah, Enzo (sapaan akrab Ananda Enzo) mampu melewati tahapan seleksi dan menjadi prajurit siswa taruna Akmil. Keberhasilan tersebut ditunjang kemampuan yang dimiliki Enzo. Dari sisi kemampuan fisik, Enzo mampu melakukan pull up 19 kali dalam 60 detik; sit up 50 kali dalam 60 detik; push up 50 kali dalam 60 detik; lari 7,5 putaran X 400 meter (3 kilometer,red) dalam 12 menit; serta renang 50 meter dalam 60 detik.
Selain kemampuan fisik, remaja yang tinggal di Cengkareng Barat, Jakarta itu menguasai 4 bahasa asing. Yakni Bahasa Inggris, Prancis, Italia dan Arab.
Kemampuan berbahasa asing sempat diuji oleh Panglima TNI Marksekal Hadi Tjahjanto, usai penentuan akhir kelulusan siswa taruna Akmil. Enzo berhadapan dan berbicara langsung dengan Panglima Hadi Tjahjanto mengunakan bahasa Prancis. Baik Enzo maupun Panglima Hadi Tjahjanto sama-sama aktif dan lancar menggunakan bahasa Prancis.
https://www.youtube.com/watch?v=K0nMWMkDApw
Baca juga: Bupati Gorontalo Pindah Kantor ke Desa
Enzo merupakan calon taruna (Catar) Akmil asal Panda Kodam Jaya, Jakarta. Ayahnya merupakan warga Prancis. Sedangkan ibunya Indonesia. Enzo lahir di Paris, Prancis. Hingga usia 13 tahun Enzo hidup di Prancis.
Setelah ayahnya meninggal pada 2012, ibunya memutuskan untuk pulang ke tanah Air. Enzo dibawa ibunya ke Indonesia pada 2014. Ia pun melanjutkan pendidikannya di salah satu Pesantren di Serang, Banten.
“Saya sangat bahagia dan bersyukur, atas izin Allah SWT saya bisa menjadi prajurit siswa taruna Akmil,” ujarnya.
Menurut Enzo, keinginan menjadi prajurit siswa taruna Akmil muncul sejak kecil. Yakni ketika dirinya dibawa pulang ke Indonesia oleh sang Ibu.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada ibu saya yang telah mengurus saya. Sejak dari lahir hingga sekarang,” ucapnya.(adm-02/gopos)