GOPOS.ID, GORONTALO – Majelis Sholawat Rahmatan Lil Alamin Kota Gorontalo menggelar kegiatan Sholawat Kubro dan Ngajj kebangsaan, Selasa (21/1/2020) malam. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Patriotik 23 Januari 1942 di Wilayah Kota Gorontalo.
Sholawat Kubro dan NGaji Kebangsaan dihadiri oleh Habib Husein Al Muhdor serta diikuti personel TNI, POLRI, dan masyarakat Kota Gorontalo. Melalui kegiatan yang mengangkat tema menyongsong hari patriotik 23 Januari 1942 ke 78 itu, diharapkan dapat mempersatukan TNI, Polri, serta masyarakat dalan sinergitas menjaga keutuhan dan keamanan negara.
Ketua Panitia Pelaksana Majelis Sholawat Rahmatan Lil Alamin, Karim Ibrahim, menyampaikan TNI dan Polri bersama masyarakat diharapkan selalu menjaga ketertiban, keamanan negara agar tercipta Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang damai,” ungkapnya.
“Kegiatan ini merupakan tempat silaturahmi yang baik, agar selalu terbina keakraban antara masyarakat dengan TNI dan Polri sebagai penjaga keamanan ketertiban masyarakat dan pertahanan keamanan negara,” tambahnya.
Dandim 1304 Gorontalo, Letkol Inf. Allan Surya Lesmana, mengatakan kegiatan seperti ini dapat berlangsung di mana saja, sehingga ilmu agama beserta kecintaan terhadap bangsa dan negara dapat terjaga dan sejalan dengan kelangsungan hidup bangsa.
“Agama serta kecintaan terhadap bangsa dan negara harus sejalan demi kelangsungan hidup bangsa ini. Agama Merupakan dasar utama kita dalam bernegara. Kecintaan terhadap Negara harus berlandaskan dengan Agama,” harapnya.
Kapolres Gorontalo Kota, AKBP. Desmont Harjendro, mengemukakan kegiatan-kegiatan seperti ini harus selalu dilaksanakan sebagai spirit untuk membela negara kita NKRI.
“Kami TNI dan Polri selalu melaksanakan razia dalam rangka memberikan rasa aman terhadap masyarakat. Saya berharap malam ini menjadi tonggak dalam membuat kegiatan-kegiatan yang berkontribusi dan tetap menjaga persatuan dan kesatuan dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia,” tutupnya. (Aldy/gopos)