GOPOS.ID, GORONTALO – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gorontalo, Hadijah U Tayeb, meninjau pasca banjir yang terjadi di tiga kecamatan di Kabupaten Gorontalo, Selasa (3/3/2020). Selain melihat kondisi terakhir, panglima PNS di Kabupaten Gorontalo, itu turut menyiapkan makanan siap saji bagi korban banjir.
Kegiatan itu dilakukan Hadijah Tayeb di dapur umum yang disediakan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Gorontalo. Pada kesempatan itu, Hadijah Tayeb turut didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesra, Drs.Asri Tuna.
Sebelumnya, Sekda Kabupaten Gorontalo tutur meninjau posko tanggap darurat bencana banjir dan longsor. Hal itu untuk memastikan ketersedian logistik yang dibutuhkan korban banjir. Terutama bagi korban banjir di tiga kecamatan, yaitu Kecamatan Boliyohuto, Kecamatan Mootilango, serta Kecamatan Tibawa.
Baca juga:Â 2.857 Jiwa Terdampak Banjir di Kabupaten Gorontalo
Sementara itu, Badan Penangulangan Bencana Daerah (BPBD) saat ini masih melakukan peninjauan terhadap tanah longsor dan jembatan rusak serta pembersihan lokasi yang terdampak banjir. Terutama fasilitas sekolah, sarana ibadah serta fasilitas umum lainnya.
“Saat ini juga dapur umum masih dibuka untuk mendukung kegiatan di sana. Baik untuk pengungsi, masyarakat dan petugas BPBD yang sedang melakukan pembersihan di lokasi,” ucap Kepala UPT Damkar BPBD Kabupaten Gorontalo, Farid Taha. (ari/gopos)