GOPOS.ID, MARISA – Terhitung sudah genap seminggu Kantor Bupati Pohuwato dibakar para demonstran sejak Kamis (21/9/2023). Namun ternyata sisa-sisa kebakaran belum benar-benar padam hingga hari ini.
Pantauan Gopos.id, api masih terlihat saat pembersihan Kantor Bupati Pohuwato yang dilakukan oleh personel gabungan dari TNI/Polri, pegawai sekretariat Kantor Bupati Pohuwato, serta para cleaning service, Kamis (28/9/2023).
Api masih menyala di sisa-sisa dokumen penting di salah satu ruangan, yakni ruang Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra). Dokumen yang masih menyala yaitu berkas-berkas keagamaan dan berkas para mahasiswa yang mendapatkan beasiswa dari daerah.
Api terlihat karena terpaan angin sehingga acap kali berkobar namun dalam intensitas kecil.
Asap juga masih terlihat di beberapa sisi dari puing-puing sisa kebakaran.
Armada pemadam kebakaran (Damkar) pun telah dikerahkan untuk memadamkan api yang masih terlihat, sekaligus melakukan upaya pendinginan.
“Alhamdulillah, api yang ada di Kantor Bupati Pohuwato sekarang sudah dipadamkan, api yang timbul kembali itu berada di tumpukan sisa-sisa dokumen yang belum terbakar,” kata Nikson Pakaya, Kepala Satuan Pamong Praja (Kasatpol PP) Pohuwato.
Dikatakan Nikson pula, pasca kebakaran Kantor Bupati Pohuwato sejatinya semua sudah langsung dipadamkan, mulai dari lantai satu hingga lantai dua dan tidak menyisakan api yang masih terlihat. Bahkan, pada esok harinya pasca kejadian, seluruh ruang kantor Bupati yang terbakar langsung dilakukan pendinginan.
“Api masih ada di ruang itu, karena pasca kebakaran tidak semua ludes terbakar sehingga api muncul kembali,” tutup Nikson.(Yusuf/Gopos)