GOPOS.ID, GORONTALO – Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits (STQH) tingkat Kota Gorontalo diharapkan mampu melahirkan Sarini Abdullah yang baru. Qoriah terbaik tingkat Internasional yang dimiliki oleh Kota Gorontalo.
Harapan tersebut dikemukakan Wali Kota Gorontalo Marten Taha saat membuka pelaksanaan STQH tingkat Kota Gorontalo di Lapangan Buladu, Kecamatan Kota Barat, Kota Gorontalo, Kamis (14/3/2019) malam.
Menurut Marten Taha, sosok Sarini Abdullah telah menjadi inspirasi bagi para qori-qoriah. Tidak hanya di kalangan masyarakat Gorontalo, tetapi di tingkat nasional dan internasional. Karena itu melalui pelaksanaan STQH ini diharapkan mampu melahirkan para qori-qoriah terbaik sebagaimana yang dimiliki Kota Gorontalo saat ini.
“Alhamdulillah kita memiliki Qoriah Internasional Sarini Abdullah yang menjadi inspirasi bagi para qori-qoriah. Semoga STQH ini bisa melahirkan qori-qoriah terbaik yang bisa berkiprah di tingkat nasional hingga internasional,” ujar Wali Kota Marten Taha.
Lebih lanjut Marten Taha menyampaikan, pelaksanaan STQH akan lebih menghidupkan syiar Islam di Kota Gorontalo. Sehingga meningkatkan kecintaan umat Islam di Kota Gorontalo untuk mempelajari dan mengamalkan kandungan Alquran dalam kehidupan sehari-hari.
Sebelumnya, Ketua Panitia Pelaksana STQH Dedy Kadullah menyampaikan, STQH diikuti 134 qori/qoriah serta hafidz dari Sembilan kecamatan se-Kota Gorontalo. Terdiri Kecamatan Kota Timur sebanyak 24 peserta. Kecamatan Kota Tengah 17 peserta. Kecamatan Kota Utara dan Kota Selatan masing-masing sebanyak 15 peserta. Kecamatan Dungingi dan Sipatana masing-masing 14 peserta. Kota Barat 12 peserta. Dumbo Raya sebanyak 11 peserta.
“Cabang lomba tilawah meliputi golongan putra-putri anak-anak dan dewasa. Hifzil quran 1 juz, dengan tilawah 5 juz, tilawah 10 juz, dan tilawah 20 juz,” ujar Deddy Kadullah yang juga menjabat Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kota Gorontalo itu.(adm-02/gopos)
Semoga Gorontalo melahirkan kembali qori’ah seperti Hj. Sarini Abdullah. Aamiin. BTW, benarkah beliau saat ini sdh berdomisili di Gorontalo? Mohon maaf, jika berkenan, mohon diberikan nomor kontak Hj. Sarini Abdullah. Saya pernah silaturahim ke rumah beliau sewaktu msh di Ciputat sekitar tahun 1987. Waktu itu saya msh kelas 3 SD. Sekarang saya kehilangan jejak beliau. Jika ada yg mengetahui, sudi kiranya utk sampaikan ke nomor saya di 08122979401.