GOPOS.ID, GORONTALO – Langkah Alham Prasogo Habibie untuk bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bone Bolango makin serius. Dukungan partai politik terus digalang. Hal itu ditandai dengan langkah Alham Habibie yang mendatar pada penjaringan Partai Golongan Karya (Golkar) Bone Bolango, Sabtu (9/11/2019).
Sebelumnya Alham Habibie telah mendaftarkan diri sebagai kandidat Bupati Bone Bolango pada penjaringan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Sejalan dengan hal itu, Alham kembali mengajukan diri sebagai kandidat Bupati Bone Bolango pada penjaringan Partai Golkar. Menariknya, Alham menjadi calon pertama yang mendaftar pada penjaringan partai berlambang pohon beringin tersebut. Padahal, penjaringan Partai Golkar Bone Bolango sudah dibuka sejak 21 Oktober 2019, dan akan berakhir pada 10 November 2019.
“Kami mengucapkan selamat datang di Kanor DPC Partai Golkar Bone Bolango mas Alham. Beliau orang pertama yang mendaftarkan sebagai calon Bupati dalam penjaringan Calon Bupati yang akan diusung dari Golkar,” ucap Ketua Tim Penjaringan Fauzan Arsyad.
Menurutnya sudah ada beberapa calon yang sudah mengambil formulir pendaftaran. Akan tetapi baru Alham calon pertama yang resmi mendaftar. “Informasinya besok ada beberapa calon yang akan mendaftar. Kita tunggu saja,” sambungnya.
Sementara Alham Habibie mengaku langkahnya mendaftar pada penjaringan Partai Golkar, merupakan bentuk keseriusan maju di Pilkada Kabupaten Bone Bolango.
“Langkah politik sudah saya jalankan. Pada 5 November kemarin saya mendaftar di penjaringan PPP. Pada hari ini saya kembali mendaftar pada penjaringan Partai Golkar,” ujar Alham Habibie.(andi/gopos)