GOPOS.ID – Sedang ramai penggunaan gambar semangka di media sosial saat ini. Namun tahukah Anda, jika gambar buah semangka saat ini menjadi simbol untuk dukungan kepada Palestina.
Mengutip dari laman BeritaHits.id, Bagaimana bisa Semangka jadi simbol dukungan untuk Palestina seperti yang ramai seperti sekarang ini?
Karena pemakaian Semangka sebagai dukungan untuk Palestina ini bukan hal baru. Bahkan sudah lama Semangka jadi simbol dukungan untuk Palestina.
Bahkan sejak tahun 1967, usai Perang Enam Hari ketika Israel menguasai Tepi Barat dan Gaza hingga mencaplok wilayah Yerusalem Timur.
Kala itu pemerintah Israel melarang pengibaran bendera Palestina di depan umum, bahkan bisa kena hukuman jika melanggarnya.
Meski begitu, warga Palestina tidak kehabisan akan untuk menunjukkan eksistensi negaranya. Yangki dengan gambar semangka.
Kenapa Semangka?
Jika dilihat, semangka memiliki warna yang mirip dengan bendera nasional Palestina. Yakni merah, hitam, putih dan hijau.
Seperti diceritakan Seniman Sleiman Mansour kepada The National (2021), pejabat Israel pada tahun 1980 bahkan menutup pameran di 79 galeri Ramallah yang menampilkan karyanya dan seniman lainnya.
“Mereka mengatakan kepada kami bahwa mengecat bendera Palestina dilarang, bahkan warnanya juga dilarang. Maka Issam berkata, ‘Bagaimana jika saya membuat bunga berwarna merah, hijau, hitam dan putih?’, dan petugas itu menjawab dengan marah, ‘Akan disita. Bahkan jika Anda mengecat semangka, itu akan disita’,”
Larangan terkait bendera Palestina tersebut baru dicabut pada 1993 setelah Perjanjian Oslo dalam rangka penyelesaian konflik Israel-Palestina.
Menurut laporan jurnalis Time, John Kifner, Israel pernah menangkap pemuda di Jalur Gaza karena membawa irisan semangka yang menunjukkan warna merah, hitam dan hijau.
Akhirnya mulai 2021, semangka jadi simbol dukungan untuk Palestina. Terutama saat pengadilan Israel memutuskan pengusiran keluarga Palestina yang tinggal di Sheikh Jarrah, Yerusalem Timur. (Suara/Putra/Gopos)