“Untuk itu saya hanya mengingatkan kepada bapak ibu untuk mengambil hikma dari kejadian ini. Tetap waspada terhadap tenaga kerja yang tinggal serumah bisa menjadi sumber penyebar Covid-19. Dengan segala kerendahan hati saya mohon doa dari bapak ibu agar suami saya lekas sembuh,” tandas Meyke.
Terpisah juru bicara gugus tugas penanganan Covid-19 Provinsi Gorontalo, dr. Triyanto Bialangi mengungkapkan bahwa untuk keluarga lainnya dari YK tersebut hasil swabnya negatif.
“Iya hanya beliau yang positif,” kata dr. Tri.
Baca juga: Pasien Positif Covid-19 ke-69, Mantan Ketua DPRD Kota Gorontalo
Meski demikian, untuk penelusuran lebih lanjut, gugus tugas masih akan melakukan swab test terhadap keluarga lainnya yang pernah kontak dengan pasien 69 tersebut.
“Ini demi memutus rantai penyebarannya. Insyallah hasilnya negatif,” tandasnya. (muhajir/gopos)