GOPOS.ID, KOTA GORONTALO – Sekretaris Daerah (Sekda) Gorontalo Utara (Gorut), Ridwan Yasin mengatakan kegiatan Pos Pembinaan Terpadu (Psobindu) sangat penting untuk mengecek kesehatan para Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo Utara (Gorut).
“Jadi sosialisasi tentang pembentukan Posbindu di masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD), sangat penting dalam rangka melakukan pengecekan kesehatan kepada ASN,” ujar Ridwan kepada awak media, Senin (24/8/2020) di Grand Q Hotel, Kota Gorontalo.
Ia menjelaskan bahwa kesehatan itu sangat penting. Sebab itu merupakan hal yang mendasar menurut Ridwan. Karena seorang ASN dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab harus dalam kondisi sehat.
Baca juga: Sekda Gorut Membuka Sosialisasi Peningkatan Kapasitas Posbindu
Kenapa demikian, menurut Ridwan ketika ASN terganggu kesehatannya, itu akan berpengaruh pada tingkat kinerja dari ASN itu sendiri. Terutama melakukan pelayanan kepada masyarakat.
“Program ini harus kita dukung bersama guna mewujudkan hidup sehat di tengah-tengah lingkungan pemerintah. Apa yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan, Kabupaten Gorontalo Utara ini, merupakan program yang sangat baik” kata Ridwan.
Perlu kita ketahui tujuan dari Posbindu, untuk mendeteksi secara dini dan pemantauan terhadap Penyakit Tidak Menular (PTM). Sehingga melalui Posbindu ini untuk meningkatkan peran serta masyarakat dalam pencegahan dan penemuan faktor risiko PTM.(isno/gopos)