GOPOS.ID – Langkah timnas Prancis untuk melaju ke perempat final Euro 2020 terhenti. Skuad asuhan Didier Deschamps itu tersingkir setelah drama adu penalti (4:5) melawan timnas Swiss di Arena Nationala, Bucharest, Selasa (29/6/2021) pagi Wita.
Kekalahan timnas Prancis dalam adu penalti terjadi setelah tendangan Kylian Mbappe yang menjadi eksekutor terakhir timnas Prancis, berhasil ditepis penjaga gawang Swiss, Yann Sommer.
Adu penalti harus digelar setelah kedua tim bermain imbang pada babak 2×45 menit, serta babak ekstra time 2×15 menit. Pertandingan antara Prancis dan Swiss pada babak 2×45 menit berakhir dengan skor 3:3. Selanjutnya pada babak perpanjangan waktu atau ekstra time, tidak ada gol yang mampu diciptakan kedua tim.
Pada pertandingan babak pertama, timnas Prancis tertinggal lebih dahulu. Gawang Le Blues yang dijaga Hugo Lloris mampu dijebol oleh penyerang timnas Swiss, Haris Seferovic di menit ke-15. Skor 1:0 untuk keunggulan Swiss bertahan hingga akhir babak pertama.
Pada babak kedua, timnas Swiss hampir saja menggandakan keunggulan pada menit ke-55. Pemain belakang Prancis, Benjamin Pavard melakukan tekel kepada pemain Swiss, Steven Zuber, di kotak penalti. Ricardo Rodriguez maju sebagai eksekutor. Sayangnya tendangan penalti Ricardo mampu diblok oleh Lloris.
Berselang dua menit, Prancis berhasil menyamakan kedudukan. Gol yang diciptakan Karim Benzema pada menit ke-57 membuat semangat timnas Prancis kembali berkobar. Alhasil dua menit kemudian (menit ke-59), Karim Benzema kembali menggandakan keunggulan Prancis.
Pada menit ke-75, Paul Pogba membawa Prancis menjauh dengan skor 3:1. Namun petaka bagi Prancis, di penghujung laga Swiss mampu menyamakan kedudukan. Dua gol Swiss diciptakan oleh  Haris Seferovic pada menit ke-81, dan Mario Gavranovic pada menit ke-90.(adm-02/gopos)