GOPOS.ID, TAPA – Kepolisian Sektor (Polsek) Tapa menggelar Operasi Pekat, dalam rangka mencipatakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif. Operasi dipimpin Wakil Kepala Polsek (Wakapolsek) Tapa, Ipda Yunus Helingo bersama personil, Sabtu (14/8/2021).
Ipda Yunus Helingo mengatakan yang menjadi sasaran dalam operasi kali ini yaitu minuman keras (miras), premanisme, judi, narkotika/psikotropika, senjata tajam, senjata api, dan prostitusi.
Baca Juga: BPOM-KKP Gorontalo Vaksinasi Masyarakat Agar Capai Herd Immunity
Ipda Yunus Helingo mengungkapkan, dari operasi kali ini pihaknya berhasil mengamankan tiga orang yang diduga sebagai pemilik minuman keras yang berinisial SA, PB, dan AA
“Ketiganya ini didapati memiliki minuman keras, berupa cap tikus dengan total 10,8 Liter,” ungkapnya.
Ipda Yunus Helingo menuturkan, berdasarkan keterangan pelaku bahwa miras berupa cap tikus ini diperoleh dari luar wilayah Tapa.
“Untuk sementara barang bukti dan pelaku diamankan di Polsek Tapa untuk pemeriksaan yang lebih lanjut,” tutupnya. (Indra/Gopos)