GOPOS.ID, SUWAWA – Tim Watawatanga, Polres Bone Bolango, menangkap BWR, warga Desa Duano, Kecamatan Suwawa, Bone Bolango. Pemuda 31 tahun itu diamankan setelah diduga melakukan tindak pidana pencabulan terhadap anak di bawah umur.
Informasi yang dirangkum gopos.id, BWR ditangkap saat bersembunyi di rumah neneknya pada Senin (4/4/2022) malam pukul 20.00 Wita. Pria yang bekerja sebagai wiraswasta itu sebelumnya sudah dilakukan pemanggilan sebanyak dua kali. Akan tetapi yang disampaikan tak kunjung dipenuhi.
Kapolres Bone Bolango melalui Kasat Reskrim Polres Bone Bolango, Iptu Muh. Arianto S.I.K menjelaskan, dugaan pencabulan anak di bawah umur dilaporkan ke Polres Bone Bolango pada Februari 2022. Dari hasil penyelidikan, diperoleh ciri-ciri yang mengarah ke BWR. Penyidik Polres Bone Bolango lalu menyampaikan pemanggilan untuk pemeriksaan. Akan tetapi dua kali pemanggilan, BWR tak datang.
“Dari hasil penyelidikan kami mendapatkan informasi terduga pelaku berada dirumah neneknya di Desa Duano,” ungkap Pama Polri yang memimpin penangkapan tersebut.
Iptu Arianto menjelaskan, BWR diamankan pukul 20.00 WITA. Dari hasil interogasi awal terduga pelaku mengakui perbuatannya sebagaimana laporan dugaan pencabulan anak di bawah umur yang diterima Polres Bone Bolango.
“Terduga pelaku selanjutnya kami bawa dan amankan di Polres Bone Bolango guna pemeriksaan lebih lanjut,” tandasnya. (Indra/Gopos)