GOPOS.ID, KOTA GORONTALO – Kepolisian menurunkan satu anjing pelacak dalam upaya pencarian korban hilang di jembatan Potanga, Kecamatan Kota Barat, Kota Gorontalo, pada Senin (14-4-2025).
Kapolsek Kota Barat, AKP Pomil Montu menyampaikan Polda Gorontalo bekerja sama dengan Polsek untuk memastikan korban yang bersangkutan jatuh ke sungai maka digunakanlah anjing pelacak.
“Memang hal ini belum bisa memastikan apa yang bersangkutan jatuh ke sungai namun ini merupakan upaya dari pihak kepolisian,” tegasnya.
Lanjut Kapolsek, hingga saat ini pihaknya belum bisa memastikan apakah korban jatuh atau ada indikasi lain yang terjadi sebab tidak ada saksi yang melihat langsung korban jatuh ke sungai.
“Ini masih dugaan dan belum bisa dipastikan akan hal tersebut,” ujarnya.Â
Sebelumnya, dikabarkan seorang remaja 16 tahun dikabarkan terseret arus sungai Bolango di Kelurahan Pilolodaa, Kecamatan Kota Barat, Kota Gorontalo. Sang remaja terseret arus setelah terjatuh saat sedang nongkrong di tepi Jembatan Potanga, Kecamatan Kota Barat, Kota Gorontalo, Senin (14/4/2025). Tim SAR gabungan dikerahkan untuk melakukan pencarian. (Putra/Gopos)