GOPOS.ID, GORONTALO – Pemerintah Kabupaten Gorontalo terus menunjukkan komitmen dalam pengelolaan sampah yang berkelanjutan. Hal ini ditunjukkan dengan menggaet investor dalam pengelolaan sampah.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gorontalo, Anita Hipy menyebutkan melalui kerja sama dengan investor, sampah di Kabupaten Gorontalo akan disulap menjadi tenaga listrik.
“Sampah-sampah ini akan kita manfaatkan menjadi energi listrik,” kata Anita saat ditemui di ruangannya, kamis (24/04/25).
Anita menjelaskan kerja sama ini tentunya akan memberikan dampak positif dan keuntungan bagi kedua belah pihak. Bahkan, kata Anita, dengan mekanisme kerja sama yang demikian masyarakat bisa mendapat dua keuntungan sekaligus.
“Pertama, sampah kita berkurang dan yang kedua ada energi listrik tambahan di Kabupaten Gorontalo,” ucap Anita.
Selain itu, dari sisi sumber daya manusia masyarakat juga akan diuntungkan. Hal ini dikarenakan kehadiran investor akan menyerap tenaga kerja lokal yang akan mengelola hal tersebut.
Saat ini, kata Anita, pihaknya sudah menyiapkan sejumlah persyaratan yang dibutuhkan oleh perusahaan dalam kerja sama seperti lahan untuk pengelolaan sampah dan data terkait volume samlah harian di Kabupaten Gorontalo.
“Baik pemerintah dan pihak investor saat ini tengah menyusun jadwal untuk ketemu guna membahas kerja sama ini secara detail,” pungkasnya. (Abin/Gopos)