GOPOS.ID, BONE BOLANGO – Pemerintah Bone Bolango akan mengupayakan pembayaran lahan yang yang ditutup oleh masyarakat di komplek perkantoran Bone Bolango.
Hal ini ditegaskan oleh Bupati Bone Bolango, Merlan Uloli dikonfirmasi, Senin (1/4/2024).
Merlan mengatakan, jalan itu adalah pembebasan lahan sejak zaman pemerintahan awal dan pelunasannya hingga kini tak kunjung tuntas.
“Pembicaraan juga sudah sekian lama terdiam dan mulai kembali ada di akhir tahun 2023 ini setelah adanya perbaikan jalan di lokasi tersebut,” ucapnya.
Menurut Merlan, pihak pemerintah sudah pernah mengganggarkan pembayaran lahan tersebut di tahun 2023 lalu senilai Rp1 miliar. Namun pihak pemilik lahan menolak untuk dibayarkan jalan tersebut.
“Mereka mau kita juga harus membayar lahan yang belum dibebaskan pemerintah,” ujar Merlan.
Merlan mengaku, pihak pemerintah mampu membayarkanjalan tersebut namun dengan cara di cicil sebab ada beberapa hal yang menjadi tanggungan pemerintah saat ini yang harus dipikirkan juga, termasuk Pilkada.
“Kita akan bayar tapi kita akan sesuaikan dengan kondisi keuangan kaerah,” ucapnya.
Merlan menegaskan, pihaknya akan terus melakukan mediasi bersama pihak keluarga pemilik lahan, sebab mereka merupakan masyarakat Bone Bolango.
“Jika mereka mau ada perjanjian antara kami dan pihak keluarga kami siap. Sekarang kami ada uang Rp.500 juta, jalan itu bisa kamu bayar,” kata diaÂ
“Namun harus ada proses yang mesti di lakukan tentunya,” tutupnya. (Putra/Gopos)