GOPOS.ID, LIMBOTO – Pengurus Partai Politik (Parpol) di Kabupaten Gorontalo diminta untuk segera menyampaikan Laporan Pertanggung Jawaban Keuangan (LPJK) bantuan parpol.
Sekretaris Daerah Kabupaten Gorontalo, Hadijah Tayeb, menyampaikan dari 11 parpol yang mendapat bantuan parol oleh Pemkab Gorontalo, masih ada dua Parpol yang belum memasukan LPJK. Oleh karena itu, hadijah minta kepada pengurus parpol segera mempercepat LPJK.
“Mungkin hari ini atau besok sudah dilengkapi Laporan pertanggung jawaban keuangannya,” ujar Hadijah Tayeb pada Sosialisasi Penatausahaan dan Pertanggung Jawaban Bantuan Keuangan Parpol oleh Badan Keuangan Kabupaten Gorontalo, Jumat (7/2/2020)
Menurut Hadijah, penyampaian LPJK ini dilaukan meminimalisir temuan pemeriksaan keuangan di lingkungan partai politik kabupaten Gorontalo. Jika terdapat temuan akan ditindak lanjuti melalui 2 tahap. Yaitu tahap administrasi, dan tahap pengembalian sesuai dengan perundang-undangan.
“Oleh sebab itu kita berharap di tahun ini tidak ada temuan-temuan keuangan partai politik,” ujar Hadijah Tayeb.
Lebih lanjut Hadijah Tayeb, menyampaikan agar Parpol memasukan perencanaan keuangan yang sesuai dengan kebutuhan partai politik.
“Karena memang pemeriksanaan yang dilakukan Badan pemeriksanaan Keuangan (BPK). Dilihat dari proses awal. Jangan sampai apa yang direncanakan lain, dilakukan juga lain, sehingga SPJ tidak sesuai dengan perencanaan. Nah tolong ini dihindari,” tutur Hadijah. (Ari/gopos)