GOPOS.ID, GORONTALO – Tak hanya untuk mengecek status vaksinasi penggunanya, Aplikasi PeduliLindungi rupanya bisa juga mengecek pasangan dan bisa ketahuan jika sedang berselingkuh.
Mengutip Bogordaily, Seorang warganet menuliskan cuit tentang aplikasi yang bisa menemukan pasangan yang ketahuan selingkuh.
“Ketauan selingkuh from riwayat check in PeduliLindungi is the next level,” tulis akun @florechitra melansir dari SuaraBogor.id.
Postingan tersebut mendapatkan respon positif dari warganet, mendapatkan like sebanyak 40 ribu dan banyak yang merespon cuitan viral itu.
“Bagaimana ceritanya bisa ketahuan selingkuh dengan aplikasi Peduli Lindungi??,” tulis salah satu warganet yang meninggalkan komentar.
“Heran bisa bisanya kepikiran lihat riwayat aplikasi pedulilindungi haha,” tambah warganet lainnya.
Setelah ditelusuri chek in history yang dimaksud, untuk mengecek lokasi mana saja yang pernah disinggah oleh pasangan kita.
Lantas bagaimanakah cara mengecek hal itu?
1. Buka aplikasi PeduliLindungi
2. Pilih Chek in History
3. Setelah itu bisa melihat riwayat check in sesuai tanggal yang mau di lihat.
Fitur yang berisikan riwayat perjalanan pengguna ini hanya merekam aktivitas selama dua minggu terakhir. PeduliLindungi hanya akan merekam perjalanan jika pengguna check in menggunakan fitur QR code.
Sebaliknya, jika bepergian dan tidak check in scan QR code, aktivitas tersebut tidak tercatat di PeduliLindungi.
Pengguna bisa mengetuk riwayat tempat yang mereka kunjungi untuk melihat detail aktivitas seperti waktu check in dan check out dan kepadatan lokasi saat waktu berkunjung. (Putra/Gopos)