GOPOS.ID, KWANDANG – Untuk melestarikan budaya yang ada di Kabupaten Gorontalo Utara. Kodim 1314 Gorontalo Utara (Gorut) menggelar lomba tarian kreatif untuk jajaran koramil.
“Lomba ini tujuannya untuk melestarikan budaya yang ada di wilayah Gorontalo Utara. Pesertanya kita ambil dari masing-masing koramil,” jelas Dandim, Minggu (19/9/2021).
Dalam kegiatan itu, kata Dandim, selain melestarikan budaya di wilayah Gorontalo Utara, juga mempererat silaturahmi antara sesama.
“Jadi perlombaan ini kita melibatkan mahasiswa untuk jadi jurinya. Dengan adanya kegiatan tersebut setidaknya memberikan semangat untuk generasi muda kedepan demi kemajuan daerah,” jelasnya.
Adapun yang menjadi juara 1 peserta tari wil Koramil 1314-02/Limboto. Sementara juara 2 peserta tari wil Koramil 1314-06/Kwandang. Untuk posisi juara 3 peserta tari wil Koramil 1314-8/Sumalata. (isno/gopos)