GOPOS.ID, GORONTALO – Perayaan lebaran ketupat 1444 H di wilayah Gorontalo akan berlangsung, Sabtu (28/4/2023). Sehari menjelang perayaan seminggu setelah lebaran Idulfitri 1 Syawal tersebut, Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi (Deprov) Gorontalo kembali memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kantibmas).
Langkah itu dilakukan dengan melakukan kunjungan ke Polsek Limboto Barat, Kabupaten Gorontalo, Jumat (28/4/2023). Kunjungan ke Polsek Limboto Barat dilakukan karena Kecamatan Limboto Barat merupakan salah satu pusat perayaan lebaran ketupat. Tepatnya di wilayah Desa Yosonegoro atau lebih dikenal dengan sebutan Kampung Jawa.
Ketua Komisi I Deprov Gorontalo, A.W Talib, menyampaikan kunjungan dilaksanakan untuk memastikan situasi kantibmas tetap terjaga dan kondusif menjelang hingga pasca perayaan lebaran ketupat. Sebab diketahui bersama, menjelang hingga pasca perayaan lebaran ketupat, aktivitas masyarakat akan mengalami peningkatan. Terutama di wilayah Yosonegoro, Limboto Barat, yang merupakan salah satu titik pusat perayaan ketupat.
“Akan banyak yang datang untuk saling bersilaturahmi. Hal ini tentu membutuhkan perhatian. Mulai dari kelancaran arus lalu lintas, hingga masalah keamanan yang nantinya berdampak pada kondusifitas daerah,” ujar AW Talib.
Lebih lanjut legislator Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ini mengungkapkan, jajaran Kepolisian khususnya di Polsek Limboto Barat telah melakukan berbagai langkah untuk mengawal pelaksanaan perayaan Ketupat. Termasuk kesiapan memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Kita berharap situasi kantibmas di wilayah Gorontalo dapat terus terjaga dan hal tersebut perlu dukungan bersama seluruh pemangku kepentingan,” tandas AW Talib.(muhajir/gopos)