GOPOS.ID, GORONTALO – Ketua Dharma Wanita Persatuan Universitas Negeri Gorontalo (UNG), dr. Cecy R. Karim,Sp.GK, mengajak para orang tua dapat meluangkan waktu untuk membacakan buku bagi anak-anaknya. Kebiasaan tersebut akan membangun hubungan emosional, dan mempererat komunikasi antara anak dan orang tua.
Ajakan itu disampaikan Cecy Karim pada penyerahan hadiah lomba gerakan nasional orang tua membacakan buku (Gernas Baku), serangkaian peringatan Hari Ibu oleh PAUD Damhil DWP UNG, Selasa (24/12/2019). Peringatan Hari Ibu mengangkat tema “Keluarga Hebat Keluarga Terlibat”. Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala PAUD Damhil, Hasni Mohamad,S.Pd,Kons.,M.Pd, beserta para guru KB-TK Damhil, serta orang tua dan anak-anak KB-TK Damhil.
Pada kesempatan tersebut, Cecy Karim mengemukakan, di era industri 4.0 dengan kemajuan teknologi informasi dan digitalisasi, kegiatan membacakan buku oleh orang tua kepada anak-anak sangat penting.
“Melalui kegiatan itu akan membangun sekaligus menanamkan kebiasaan membaca buku di kalangan usia dini. Sebab membaca merupakan jendela dunia,” ujar istri Rektor UNG, Eduart Wolok, itu.
Baca juga: 177.558 Warga Gorontalo Tercover BPJS Kesehatan di 2020
Kebiasaan orang tua membacakan buku kepada anak-anak memberikan pengaruh positif terhadap tumbuh kembang anak. Selain memberikan tambahan pengetahuan dan wawasan, kebisaan itu akan mempererat jalinan hubungan emosional antara anak dan orang tua.
“Dengan membacakan buku akan lebih memperkuat komunikasi antara anak dan orang tua,” ungkap Cecy Karim.
Sementara itu Pembina PAUD (KB-TK) Damhil, Prof.Weni Hulukati, mengapresiasi kepedulian DWP UNG terhadap keberadaan serta perkembangan PAUD Damhil. Perhatian itu membuat PAUD Damhil mampu berkiprah dan meraih prestasi. Baik di tingkat Kota Gorontalo, Provinsi Gorontalo maupun tingkat nasional.
“Oleh karena itu kami menyampaikan terima kasih atas dukungan dan perhatian yang diberikan DWP UNG untuk PAUD Damhil,” ujar Weni Hulukati.(adm-02/gopos)