GOPOS.ID, BONE BOLANGO – Ketua DPRD Bone Bolango, Halid Tangahu menyampaikan dirinya siap mengawal anggaran PMI di 2024.
Halid menyampaikan hal ini tentunya sangat penting mengingat di tahun ini PMI di tahun depan nantinya akan memiliki banyak agenda serta kegiatan organisasi.
Tak sampai di situ, dengan adanya kepengurusan yang saat ini di berharap agar PMI terus meningkatkan eksistensinya di masyarakat.
“Tentunya ini sangat perlu diperhatikan oleh pemerintah,” ucapnya, Jumat (28/10/2023).
Tak hanya itu saja, saat ini PMI tak memiliki gedung representatif yang mereka utuh milik mereka. Olehnya, Halid akan mengupayakan hal tersebut kedepannya dan akan membahasnya Bersama para pengguna anggaran untuk 2024 nanti.
“Tak hanya itu saja, anggaran PMI kita juga akan perjuangkan di 2024, saya sebagai pimpinan DPRD melihat ini sangat penting untuk PMI, apalagi PMI Bone Bolango saat ini memiliki anggaran paling kecil se-provinsi Gorontalo,” ucapnya.
“Kedepannya ini harus diperjuangkan,” imbuhnya. (Putra/Gopos)