GOPOS.ID, GORONTALO – Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Kemenko Polhukam) Republik Indonesia (RI) siap mewadahi semua kegiatan yang bakal dilakukan oleh Forum Komunikasi Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Kota Seluruh Indonesia (Forkasi) dalam pembangunan daerah.
Pernyataan tersebut disampaikan langsung oleh Deputi VII Bidang Koordinasi, Informasi dan Aparatur Kemenko Polhukam RI, Marsekal Muda TNI AU Arif Mustofa saat mengadakan pertemuan bersama Ketua Forkasi, Haris Suparto Tome di ruang Gatot Kaca Deputi VII Bidang Koordinasi, Informasi dan Aparatur Kemenko Polhukam RI, Jakarta Pusat, Senin (18/10/2021).
“Kita akan sampaikan ke beberapa instansi untuk melancarkan program Forkasi di daerah,” ungkapnya diwawancarai usai pertemuan.
Arif menjelaskan, eksistensi forkasi untuk Komunikasi dan Informatika (Kominfo) di daerah sangat tepat. Apalagi melihat mereka adalah gabungan dari seluruh Kepala Dinas di seluruh Kabupaten/Kota.
“Dan apabila ada kendala atau permasalahan yang ditemui didaerah Forkasi dapat menyuarakan hal tersebut, dan kita juga akan atasi bersama,” ujar Arif.
Arif mengatakan, pihaknya juga akan berkomunikasi dengan beberapa instansi terkait agar kebuntuan yang dialami forkasi didaerah dapat diatasi.
“Forkasi juga harus segera upayakan, apakah berbentuk sebuah badan atau sebuah perkumpulan dan siapa yang akan mengurus,” katanya.
“Baik dari Kemendagri (Kementerian Dalam Negeri) atau Kemenkominfo (Kementerian Komunikasi dan Informatika) nanti kita coba upayakan bersama,” imbuhnya.
Terakhir Arif menyampaikan, apabila forkasi memerlukan Dana Alokasi Khusus (DAK) maka pihaknya akan membicarakan hal tersebut bersama beberapa pihak salah satunya Kementerian Keuangan untuk merealisasikannya.
“Nanti hal tersebut juga kita akan upayakan,” pungkasnya.
Baca Juga :Â Haris Tome Rangkul Stakeholder Bangun Smart City di Daerah
Sementara itu Ketua Forkasi sekaligus Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Gorontalo, Haris Suparto Tome mengatakan pertemuan tersebut ialah meminta dukungan soal pembangunan dan penguatan informasi di daerah.
“Kita juga meminta dukungan darinya untuk pelaksanaan Munas (Musyawarah Nasional) Forkasi pada 5 November nanti di Semarang,” katanya dikonfirmasi gopos.id melalui via telepon,” Senin (18/10/2021).
“Selain itu kita juga butuh arahan, koordinasi serta kehadirannya dalam proses Munas nanti,” tutup Haris. (Putra/Gopos).