GOPOS ID, LIMBOTO – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golongan Karya Kabupaten Gorontalo, Hendra S Hemeto, optimistis dirinya bakal merebut kembali jabatan ketua Golkar Kabupaten Gorontalo. Rencananya Musyarawah Daerah (Musda) Golkar Kabupaten Gorontalo akan digelar pada 10-11 Juli 2021.
“Untuk saat ini saya rasa saya yang paling tepat memimpin Kabupaten Gorontalo,” ungkap Hendra saat ditemui di Kantor DPD II Partai Golkar Kabupaten Gorontalo, Kamis (8/7/2021).
Hendra menuturkan, dirinya juga akan bertanggung jawab soal apa yang harus dilakukan untuk bagaimana agar pelaksanaan Musda X ini yang merupakan amanah Musyawarah Nasional (Munas) kemarin yang harus ditindak lanjuti.
“Soal kesiapannya sendiri, kami tekah menyebarluaskan undangan izinnya sudah disiapkan disiapkan, lokasi sampai aksesoris sudah ada juga,” tuturnya.
Hendra mengatakan, terkait pelaksanaan Musda ini tentunya akan menerapkan protokol kesehatan dan hanya membatasi 100 orang saja untuk ikut.
“Tentunya kami juga akan melakukan swab antigen bagi mereka buang ingin masuk,” tegasnya.
Hendra membeberkan, beberapa poin penting yang bakal dibahas antara lain bagaimana perjalanan partai Golkar 5 tahun kedepan. Selain itu pembahasan lain ialah bagaimana suksesnya konsolidasi, Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) kesuksesan di Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres). (Putra/gopos)