GOPOS.ID, GORONTALO – Juru bicara gugus tugas penanganan covid-19 Provinsi Gorontalo, Darda Daraba menyampaikan untuk hasil rapid test Covid-19 di Kabupaten Pohuwato berjumlah 4 orang. Keempat orang tersebut sudah diisolasi di Asrama Haji Gorontalo.
“Kami sampaikan bahwa ada empat orang dari Pohuwato terindikasi Covid-19. Setelah dilakukan pemeriksaan rapid test atau tes cepat maka hasilnya seperti itu,” ucap Darda pada konferensi pers, Sabtu (11/4/2020).
Menurut Darda bahwa saat ini ada sebanyak 167 jemaah Gorontalo alumni ijtima ulama se Asia di Gowa, Sulawesi Selatan yang menjalani isolasi. Mereka yang positif berdasarkan rapid test ini tidak menunjukkan gejalah.
“Meski begitu kami menjalankan protokol kesehatan. Selama 14 hari mereka diisolasi. Kita berdoa semua, agar mereka sehat-sehat. Dan kita menunggu hasil swab test yang kami sudah kirim ke Makassar,” paparnya.
Sebelumnya, pagi tadi ketua gugus tugas Kabupaten Pohuwato Syarif Mbuinga bahwa hasil rapid test yang dilakukan Pemda Pohuwato, Jumat kemarin lima jemaah terindikasi terjangkit Covid-19.
Meski begitu, hasil rapid test bisa saja bermasalah. Sehingga berdasarkan SOP, maka untuk kelima jemaah yang di rapid akan ditangani oleh Provinsi Gorontalo dan akan mengirimkan sampel mereka di Laboratorium Makassar untuk di swab test. (andi/gopos)