GOPOS.ID, GORONTALO – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo menggelar Rapat Pleno pengundian nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Gorontalo, senin (23/09/24).
Berdasarkan hasil pengundian nomor urut, pasangan calon Syam T. Ase-Sohidin (Syah) mendapatkan nomor urut 1. Selanjutnya nomor urut 2 berhasil diraih oleh Sofyan Puhi-Toni Sofyan (ST 12).
Sedangkan pasangan calon Roni Sampi-Adnan Entengo (Road) mendapatkan nomor urut tiga. Nomor urut empat diraih oleh pasangan Hendra Hemeto-Wasito Sumayino (Dewa).
Masing-masing pasangan calon didampingi oleh massa pendukung saat pengambilan nomor urut. Pengambilan nomor urut berlangsung meriah dan diiringi oleh sorak sorai masing-masing pendukung.
Rapat pleno pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Gorontalo dipimpin oleh PLT Ketua KPU KPU Kabupaten Gorontalo, Windarto Bahuwa didampingi komisioner KPU Kabupaten Gorontalo lainnya. (Abin/Gopos)