GOPOS.ID, BONE BOLANGO – Salah satu pekerja di bendungan Bulango Ulu, Kabupaten Bone Bolango dilaporkan tewas pada Selasa (6-5-2025).
Kapolres Bone Bolango, AKBP Supriantoro membenarkan adanya kejadian meninggalnya satu pekerja tersebut di lokasi proyek strategis nasional.
“Kejadian terjadi kemarin yakni adanya kecelakaan kerja terhadap salah satu pekerja,” tegasnya.
Kapolres menyampaikan kronologis kejadian tersebut yakni pada saat Blasting (Peledakan) yang bersangkutan terperosok dan jatuh kemudian terbentur. Saat dilarikan ke Rumah Sakit nyawa yang bersangkutan tIdak tertolong lagi.
“Korbannya hanya 1 orang,” tegas dia.
Saat ini pihak kepolisian tengah mendalami kejadian tersebut apakah ada kelalaian atau kesalahan dalam pelaksanaan kegiatan tersebut.
“Masih sementara Penyelidikan oleh pihak reserse kriminal polres Bone Bolango dengan memeriksa beberapa saksi dan pihak terkait,” tutupnya. (Putra/Gopos)