GOPOS.ID, GORONTALO – Mahasiswa Kuliah Kerja Lapangan Plus (KKLP) Universitas Bina Taruna (UNBITA) Gorontalo ditarik oleh dosen pembimbing lapangan (DPL) setelah mengikuti pengabdian selama dua bulan, Senin (15/8/2022).
Kepala LPPM UNBITA, Andi Yusuf Katili, S.Sos., M.Si. mengatakan, para mahasiswa ini telah menyelesaikan program magang di delapan instansi di Gorontalo yang selama ini telah menjadi mitra UNBITA.
“Alhamdulilah tahun 2022 ini kita telah melaksanakan program kita yaitu KKLP. Alhamdulilah mereka telah banyak membantu para stekholder. Para mahasiswa ini juga memberikan kesan yang baik,” uajrnya Andi Yusuf.
Andi ikut mengucapkan terima kasih kepada para setekholder yang telah menerima para mahasiswa magang UNBITA.
“Mudah-mudahan apa yang mereka dapatkan bisa mereka terapkan. Kesan yang baik mahasiswa berikan bahkan seperti KPU itu ingin masa magang mereka diperpanjang,” ujarnya. (muhajir/gopos)