GOPOS.ID, KOTA GORONTALO – Demi menyelamatkan ekonomi masyarakat, yang sempat redup akibat dampak dari pandemi, maka Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo, pernah menyarankan kepada pemerintah untuk dapat mengambil sikap melalui program yang bermanfaat, untuk menjadi bekal bagi masyarakat khususnya pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang ada di Kota Gorontalo.
Menurut anggota Komisi B DPRD Kota Gorontalo, Supangkat Ramadhan Nusi, Hal itu perlu dilakukan agar usaha yang mereka tekuni selama ini bisa tetap berkembang dan memiliki daya saing.
“Jika pemerintah punya upaya dalam menyelamatkan ekonomi masyarakat, tentu saya sebagai Anggota DPRD memberika apresiasi dan Support kepada pemerintah daerah, saya pun menginginkan agar program-program dari pemerintah itu bisa teralisasi dengan baik dan bisa bermanfaat.”kata Supangkat.Â
Baca Juga: Jalin Kerja Sama, Pemprov Gorontalo Kirim 256 Ekor Sapi ke Tarakan
Selain itu Ia juga berharap agar hal ini pun mendapatkan dukungan dari Dinas terkait, serta dukungan dari para camat dan Kelurahan, agar motivasi mereka didalam menjalankan usaha itu tetap ada.
“Bagi pelaku usaha juga diharapkan agar program dari pemerintah ini bisa dimanfaatkan dengan baik, agar usaha atau bisnis yang telah dibangun ini tidak sia-sia, artinya usaha yang telah diupayakan berdiri ini tidak hilang tapi bisa lebih berkembang bahakan memiliki daya saingnya.”harapnya (Farun/Gopos)