GOPOS.ID, GORONTALO – Kepolisian Daerah (Polda) Gorontalo menyeleksi Calon Siswa (Casis) Tamtama Polri tahun 2020 Polda Gorontalo.
Sebanyak 73 calon siswa tamtama mengikuti pemeriksaan kesehatan tahap pertama, Selasa (7/7/2020). Seleksi dilaksanakan di Aula Titinepo, Polda Gorontalo.
Dari hasil seleksi pemeriksaan kesehatan itu, 40 orang dinyatakan memenuhi syarat dan 33 lainnya gugur karena tidak memenuhi syarat.
Kabid Dokkes Polda Gorontalo Kombes Pol. dr. Wasis Murjito menjelaskan tes pemeriksaan kesehatan Casis Tamtama kali ini berbeda dengan tahun sebelumnya.
“Pada tes kesehatan kali ini para casis diwajibkan menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun saat sebelum mengikuti tes, serta melakukan pemeriksaan suhu tubuh. Hal ini dilakukan guna menerapkan protokol kesehatan dalam mengantisipasi penyebaran Covid19,” ungkap dr. Wasis Murjito
Ia memaparkan, pemeriksaan kesehatan tahap awal ini meliputi pemeriksaan tinggi dan berat Badan, THT, Tensi dan Nadi, Gigi, Fisik, dan Test kesehatan mata.
“Hasil dari pemeriksaan yang dilakukan oleh Biddokes Polda Gorontalo adalah bersifat final. Hasil pemeriksaan ini tidak dapat dipertentangkan dengan hasil pemeriksaan lain diluar yang di lakukan oleh Biddokes Polda Gorontalo,” tandasnya. (muhajir/gopos)