GOPOS.ID, GORONTALO – Perayaan Hari Ulang Tahun Partai Gerindra yang ke 17 di Kabupaten Gorontalo dirayakan secara sederhana. Seiring dengan perayaan HUT tersebut, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra turut menggelar kegiatan sosial.
Anggota Fraksi Partai Gerindra Kabupaten Gorontalo, Zul Nangili mengatakan perayaan hari ulang tahun partai sengaja dirayakan secara sederhana berdasarkan arahan dari Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.
Kata Zul, kepada seluruh kader partai, Prabowo lebih menekankan kegiatan yang bermanfaat dibanding perayaan besar yang impulsif dan menghamburkan anggaran secara sia-sia.
“Arahan Ketua Umum agar kita memaknai tema HUT kali ini dengan Hikmat dan menebar manfaat kepada rakyat,” ungkapnya.
Anggota DPRD Kabupaten Gorontalo itu mengatakan, selama periode ini, Partai Gerindra akan terus memaksimalkan mesin partai guna mendukung program yang pro rakyat. Usia 17 kali ini bukan alasan partai Gerindra untuk berbangga diri, tapi sebagai sebuah momentum untuk mengabdi.
“Tema milad kali ini adalah Berjuang Tiada Akhir, untuk itu kami memaknai ini sebagai momentum untuk berbuat lebih baik dan lebih banyak untuk rakyat Indonesia,” pungkasnya. (Abin/Gopos)