GOPOS.ID, GORONTALO – Sosok Tonny Uloli dan Marten Taha memang sudah tidak asing bagi Generasi Z dan Milenial di Provinsi Gorontalo. Wajar jika kemudian Tonny Uloli dan Marten Taha dikukuhkan sebagai “Bapak Generasi Z dan Milenial Provinsi Gorontalo” melalui kegiatan Gemah (Generaasi Muda Hebat), Minggu (13/10/2024).
Seperti disampaikan Syahrul, seorang mahasiswa di salah satu perguruan tinggi di Provinsi Gorontalo, mengatakan bahwa rekam jejak Tonny Uloli di bidang bisnis serta eksekutif sebagai Wakil Gubernur Gorontalo saat itu, menjadi insipirasi Generasi Z dan Milenial Provinsi Gorontalo.
“Kami sebagai Generasi Z dan Milenilal tentu memiliki cita-cita besar untuk daerah. Kami berharap, kedepan semoga Pak Tonny Uloli dan Pak Marten Taha terpilih sebagai pemimpin di daerah, bisa mengembangkan potensi-potensi Generasi Z dan Milenial di daerah. Apalagi, kami memiliki keahlian di semua bidang dari latar belakang pendidikan kami,” ujar Syahrul.
Calon Gubernur Gorontalo Tonny Uloli sampaikan, Generasi Z dan Milenial adalah aset daerah yang harus diperhatikan dan diperjuangkan cita-cita mereka.
Apalagi diusia muda sekarang ini, mereka sudah memiliki cita-cita yang sama seperti Tonny dan Marten, yakni mengeluarkan Provinsi Gorontalo dari daerah kelima termiskin di Indonesia.
“Anak muda itu adalah aset yang harus diperhatikan dan diperjuangkan cita-cita mereka. Generasi Z dan Milenial jangan takut untuk menjadi orang kaya, karena kaya itu bukan turunan. Dengan artian, kita harus berikan wadah bagi Generasi Z dan Milenial untuk mereka bisa berkembang, supaya bisa menjadi pengusaha sukses. Saya pengalaman di bidang usaha dan saya siap menjadikan adik-adik sebagai pengusaha sukses,” terang Tonny.
Senada disampaikan Calon Wakil Gubernur Gorontalo Marten Taha, bahwa untuk menjadi orang sukses harus berani keluar dari zona nyaman dan mengambil keputusan yang tepat. Tidak terkecuali Generasi Z dan Milenial sekarang ini, harus mampu membangun jaringan agar bisa mengembangkan diri.
“Saya pernah menjadi seorang pengusaha, aktivis, pimpinan eksekutif dan legislatif. Ini tentunya bisa menjadi spirit bagi Generasi Z dan Milenial untuk mampu mengembangkan potensi yang dimiliki. Adik-adik memiliki potensi yang sangat besar, dari berbagai bidang dan latar belakang. Saya bersama Pak Tonny Uloli, memiliki visi misi untuk mengembangkan potensi yang dimiliki anak-anak muda, karena mereka adalah aset daerah untuk anak dan cucu kita kedepan,” pungkas Marten.(adm03gopos)