GOPOS.ID, LIMBOTO – Sebanyak 2.999 hewan kurban akan disembelih di wilayah Kabupaten Gorontalo serangkaian perayaan lebaran Iduladha 1442 H, hari ini Selasa (20/7/2021). Jumlah hewan kurban tersebut mengalami kenaikan dibandingkan perayaan Iduladha tahun sebelumnya.
“Sapi berjumlah 2.960 sapi dan kambing sebanyak 39 di Kabupaten Gorontalo,” ungkap Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo di konfirmasi gopos.id, Senin (19/7/2021).
Nelson membeberkan, hewan kurban tahun ini sangat meningkat, sebelumnya pada tahun 2019 sebelumnya Covid-19 total sekitar 2.704.
“Ini menandakan ekonomi di Kabupaten Gorontalo makin baik karena adanya peningkatan, serta rasa berkurban masyarakat tinggi,” bebernya.
Nelson mengatakan, dari peningkatan ini dirinya menginginkan agar panitia kurban mengecek dan memastikan kembali hewan kurban yang sehat, juga soal pemotongan hewan kurban diperhatikan dengan baik. Selain itu dirinya menghimbau, pelaksanaan pengambilan daging kurban dilaksanakan perkelompok dan jangan berkerumun dan tetap penanganan protokol kesehatan.
“Kalau bisa tidak usah berdatangan ke tempat pemotongan hewan. Selain itu pelaksanaan pemotongan hewan dilakukan secara bertahap,” ujarnya.(Putra/gopos)