GOPOS.ID, POPAYATO – Kepolisian Sektor Popayato melaksanakan Operasi Imbangan Pekat I Otanaha 2023 dan sekaligus melakukan kegiatan rutin yang ditingkatkan dijalan trans Sulawesi Desa Bukit Tingki, Kecamatan Popayato, Kabupaten Pohuwato Selasa, (28/3/2023).
Kapolsek Popayato, Iptu Yanuarto Tundaan mengatakan pihaknya berhasil mengamankan 19 sepeda motor yang mengunakan knalpot brong atau racing.
Kasi Humas Polres Pohuwato Akp Hanny I Fentje membenarkan Kapolsek Popayato bersama personel mengamankan 19 unit kenderaan roda dua atau sepeda motor yang mengunakan knalpot racing, saat ini Bulan Suci Ramadhan 1444 H tahun 2023, tentunya kami semua menginginkan khususnya dalam melaksanakan Ibadah agar situasi aman dan tentram.
“Mengenai penguna knalpot racing ini tentunya sangat mengganggu dan meresahkan masyarakat terutama dimalam hari karena menimbulkan suara atau bunyi yang bising sehingga tidak nyaman untuk didengar oleh masyarakat pada umumya,” kata dia.
“Dan sepeda motor tersebut diamankan di Polsek Popayato dan pemiliknya mengantikan knalpot racing dengan knalpot standar sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku,” sambungnya.
Kata dia, hal ini merupakan tindaklanjut dari aduan masyarakat melalui Jum’at curhat gangguan Kamtibmas sering terjadi dimalam hari setelah sholat tarwih dengan maraknya pengendara sepeda motor yang mengunakan knalpot brong atau racing, yang sangat mengganggu kenyamanan warga.
“Hal tersebutlah menjadi dasar pihak Kepolisian untuk melakukan penindakan demi terciptanya keamanan dan ketentraman masyarakat,” tandasnya. (Putra/Gopos)