GOPOS.ID, BONE BOLANGO – Anggota DPRD Bone Bolango, Yakub Tangahu meminta agar pengerjaan jalan di Bone Bolango tidak asal jadi.
Hal ini ditegaskannya beberapa waktu lalu saat meninjau pengerjaan jalan tepat didepan rumahnya.
Kata Yakub pengerjaan jalan tersebut tidak bisa asal-asalan dan harus lebih bagus dibandingkan sebelumnya.
“Intinya pengerjaannya dan hasilnya harus dibandingkan dari sebelumnya,” tegas dia kepadamu gopos.id.
Kata Yakub, pengerjaan jalan ini sangat dinantikan masyarakat sebab sudah hampir 10 tahun lamanya hanya di tampal sulam.
“Kita tidak butuh kecepatan tapi kualitas hasilnya,” ujarnya.
“Dan ini harus diperhatikan para pekerja dilapangan,” tutupnya. (Putra/Gopos)