GOPOS.ID, PATILANGGIO – Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa, menyambut gembira pelaksanaan bakti sosial Nyata Karya Rusli Idris (NKRI) Peduli di Kecamatan Duhiadaa, dan Patilanggio, Pohuwato, Rabu (1/9/2021). Pelaksanaan bakti sosial NKRI Peduli sangat membantu masyarakat di tengah pandemi Covid-19
“Allhamdulilah Bapak Gubernur datang menyentuh masyarakat Duhiadaa dan Patilanggio. Semoga dengan ini bisa membantu meringankan beban kehidupan yang di alami di masa pandemi saat ini,” ungkap Suharsi Igirisa.
Suharsi mengungkapkan, pandemi covid-19 memberi dampak signifikan terhadap kehidupan masyarakat di Pohuwato. Tak hanya berkaitan dengan masalah kesehatan, pandemi juga membuat beban yang dihadapi masyarakat makin meningkat. Oleh karena itu intervensi yang dilakukan pemerintah melalui pemberian bantuan sosial diharapkan bisa membantu dan meringankan dampak pandemic yang dihadapi masyarakat.
“Lewat kesempatan ini kami pemerintah daerah mengajak masyarakat agar kiranya tetap mematuhi protokol kesehatan serta mengajak seluruh keluarga dan kerabat untuk mensukseskan dan mendukung pelaksanaan vaksinasi di Pohuwato,” imbau mantan Aleg Deprov Gorontalo itu.
Sementara itu Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie, berharap pendistribusian bahan pokok bantuan langsung pangan yang bersumber dari dana pemerintah provinsi gorontalo pada masyarakat Kecamatan Patilanggio dan Duhaidaa dapat di manfaatkan dengan sebaik mungkin.
“Dengan adanya bantuan pangan ini, insyaallah dapat meringankan beban bapak dan ibu dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari,” ujar Rusli Habibie.
Rusli Habibie berharap, masyarakat yang hadir bisa mendukung dan mensukseskan program vaksinasi yang menjadi upaya Pemerintah Provinsi dan Kabupaten. Terutama daerah Pohuwato untuk memutus mata rantai penularan covid-19 di Kabupaten Pohuwato. (Mahmud/gopos)